Koper Umrah Gratis, Rezeki Tak Terduga Bagi 10 Warga Polman

Mas Addy

Koper Umrah Gratis, Rezeki Tak Terduga Bagi 10 Warga Polman

Topreneur – Ketua Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Kabupaten Polewali Mandar, Andi Bebas Manggazali, memberikan hadiah tak terduga kepada 10 warga Polman. Mereka mendapatkan tiket umrah gratis, lengkap dengan koper, setelah mengikuti kegiatan deklarasi dan dzikir akbar yang digelar beberapa waktu lalu.

Penyerahan koper umrah dilakukan dalam acara maulid Nabi Muhammad SAW di kediaman Andi Bebas Manggazali, Kecamatan Polewali, Polman, Sabtu (12/10/2024). Lima orang calon jemaah umrah merupakan pemenang undian Deklarasi Bebas-Siti (BESTI), yaitu Muharni, Hasriani, Astriani, Bibit Lestari dan Wahyudi.

Koper Umrah Gratis, Rezeki Tak Terduga Bagi 10 Warga Polman

"Mereka akan berangkat bersama ASFA Travel pada tanggal 11 November 2024. Paket umrah ini berdurasi 12 hari, dengan 5 hari di Madinah dan 5 hari di Mekkah," jelas Rasid Alfarizi, Kepala Cabang ASFA Travel Kota Makassar.

Keberangkatan jemaah ini difasilitasi oleh Yayasan ASFA Foundation.

Selain undian BESTI, lima koper umrah lainnya diberikan kepada pemenang hadiah umrah dzikir akbar Andi Ruskati (Ketua Gerindra Sulbar) yang digelar Agustus lalu.

Suasana haru menyelimuti acara penyerahan koper. Muharni, salah satu calon jemaah yang akan berangkat, tak kuasa menahan air matanya. "Alhamdulillah akhirnya saya bisa berangkat, tak pernah terlintas kalau akan menjadi tamu Allah," ungkapnya dengan suara bergetar.

"Ini suatu keberkahan dari Allah SWT," tambah Muharni, yang tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Andi Bebas Manggazali dan Siti Rahmawati yang telah memfasilitasi kegiatan deklarasi.

Also Read

Tags