Newcastle Bakal Malu Besar Jika Tak Boyong Bintang di Bursa Transfer!

Mas Addy

Newcastle Bakal Malu Besar Jika Tak Boyong Bintang di Bursa Transfer!

Topreneur Pergerakan Newcastle di bursa transfer musim panas ini terkesan adem ayem, padahal klub yang kini dipegang oleh Pangeran Arab Saudi itu punya potensi besar untuk berbelanja pemain bintang.

Legenda Newcastle, Alan Shearer, bahkan tak segan-segan melontarkan kritikan pedas. Ia menilai The Magpies harus segera berburu pemain top sebelum bursa transfer ditutup.

Newcastle Bakal Malu Besar Jika Tak Boyong Bintang di Bursa Transfer!

"Newcastle butuh tambahan amunisi. Entah satu atau dua pemain, agar mereka bisa terus bersaing di papan atas. Kita tahu ada beberapa pemain yang cedera, dan Sandro Tonali akan kembali. Itu kabar baik, tapi Newcastle masih butuh tambahan kekuatan di lini belakang dan mereka masih perlu diperkuat," tegas Shearer.

Shearer juga menyoroti aturan Financial Fair Play (FFP) yang membatasi pengeluaran Newcastle. Namun, ia yakin The Magpies masih bisa mendatangkan setidaknya satu pemain bintang tanpa melanggar aturan tersebut.

"Saya tahu ada masalah dengan aturan keuangan baru dan mereka harus menjual dua pemain muda. Tapi mereka sudah melakukannya dengan (Yankuba) Minteh dan (Elliot) Anderson, dan itu akan menambah dana yang dibutuhkan untuk keluar dan membawa setidaknya satu pemain yang menandatangani kontrak," tambah Shearer.

"Saya merasa Newcastle perlu melakukan itu. Akan sangat memalukan setelah apa yang terjadi dalam dua pekan terakhir jika Newcastle tidak melakukannya sekarang," tegasnya.

Newcastle sejauh ini baru mendatangkan lima pemain, dengan dua di antaranya didapatkan secara gratis. Lewis Hall menjadi pemain termahal di musim panas ini dengan nilai transfer 33 juta euro dari Chelsea.

Also Read

Tags

Topreneur