Topreneur – Tensi politik di Pilgub Jakarta 2024 semakin memanas. Calon Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, tak tinggal diam menanggapi sindiran Pramono Anung yang menyebut gagasan membangun Jakarta seperti Dubai hanya mimpi.
"Semua cita-cita datang dari mimpi. Indonesia merdeka juga mimpi, tetapi oleh kerja keras, kekompakan, jadilah Indonesia merdeka," tegas Ridwan Kamil saat berada di Warakas, Jakarta Utara.
Kang Emil, sapaan akrabnya, menekankan bahwa mimpi adalah fondasi bagi setiap pencapaian. "Jadi, semua dari mimpi. Kalau enggak boleh mimpi, ya jangan hidup," lanjutnya.
Menanggapi kritik terhadap gagasannya, Ridwan Kamil menawarkan solusi untuk mengurangi kemacetan di Jakarta. "Mengurangi beban ke mana dan memperbanyak pusat pertumbuhan, TB Simatupang, daerah Ancol ke sana," jelasnya.
Untuk mewujudkan visi tersebut, ia mengambil contoh negara-negara maju seperti Dubai, Hongkong, dan Singapura. "Kalau kelas dunia, referensinya apa? Singapura, Hongkong, Dubai. Jadi, kalau bermimpi dan realistis enggak ada masalah," sambung mantan Wali Kota Bandung itu.
Sebelumnya, Pramono Anung menyatakan bahwa wacana menjadikan Jakarta seperti New York, Dubai, atau Tokyo hanyalah mimpi belaka. "Banyak yang mengatakan ingin menjadikan Jakarta seperti New York, Dubai, Tokyo, mimpi kali!" ujar Pramono.
Ia lebih fokus pada kesejahteraan dan kebahagiaan warga Jakarta. "Saya sederhana saja, ingin menjadikan Jakarta rakyatnya bahagia, rasa aman ada di mana-mana, rasa nyaman," ungkap politikus PDI Perjuangan itu.